1. Menurut Sorjono Soekanto
Kelompok sosial adalah himpunan atau kesatuan-kesatuan yang
hidup bersama karena adanya hubungan di antara mereka secara timbal balik dan
saling mempengaruhi.
2. Menurut Hendro Puspito
Kelompok sosial adalah suatu kumpulan nyata, teratur dan
tetap dari individu-individu yang melaksanakan peran-perannya secara berkaitan
guna mencapai tujuan bersama.
3. Menurut Paul B. Horton & Chaster L. Hunt
Kelompok sosial adalah suatu kumpulan manusia yang memiliki
kesadaran akan keanggotaannya dan saling berinteraksi.
Ciri-ciri Kelompok Sosial
1. Merupakan satuan yang nyata dan dapat dibedakan dari
kesatuan manusia yang lain.
2. Memiliki struktur sosial, yang setiap anggotanya memiliki
status dan peran tertentu.
3. Memiliki norma-norma yang mengatur di antara hubungan
para anggotanya.
4. Memiliki kepentingan bersama
5. Adanya interaksi dan komunikasi diantara para anggotanya.
Dasar Pembentukan Kelompok Sosial
1. Faktor kepentingan yang sama (Common Interest)
2. Faktor darah / keturunan yang sama (common in cestry)
3. Faktor geografis
4. Factor daerah asal yang sama
Klasifikasi Kelompok Sosial
1. Klasisikasi menurut cara terbentuknya
a. Kelompok semu, terbentuk secara spontan
Ciri-ciri kelompok semu :
1). Tidak direncanakan
2). Tidak terorganisir
3). Tidak ada interaksi secara terus menerus
4). Tidak ada kesadaran berkelompok
5). Kehadirannya tidak konstan
Kelompok semu dibagi menjadi :
- Crowd (kerukunan)
- Publik
- Massa
* Crowd, dibagi menjadi :
1). Formal audiency / pendengar formal
Ex: orang-orang mendengarkan khotbah
Orang-orang nonton di bioskop
2). Planned expressive group
Kerumunan yang tidak begitu mementingkan pusat perhatian
tetapi mempunyai persamaan tujuan
3). Inconvenient Causal Crowds
Kerukunan yang sifatnya terlalu sementara tetapi ingin
menggunakan fasilitas-fasilitas yang sama.
Ex : orang antri tiket kereta api
4). Panic Causal Crowds
Kerukunan orang-orang panic akan menyelamatkan diri dari
bahaya.
5). Spectator Causal Crowds
Kerukunan penonton atau orang-orang ingin melihat peristiwa
tertentu.
6). Ecting Low less Crowds
Kerukunan emosional, ex : orang demo
7). Immoral low less crowds
orang-orang tak bermoral
Ex : minum-minuman
* Publik, sebagai kelompok semu mempunyai ciri-ciri hampir
sama denganmassa, perbedaannya publik kemungkinan terbentuknya tidak pada suatu
tempat yang sama. Terbentuknya publik karena ada perhatian yang disatukan oleh
alat-alat komunikasi, seperti : radio, tv dan pengeras suara.
* Massa, merupakan kelompok semu yang memiliki ciri-ciri
hamper sama dengan kerumunan, tetapi kemungkinan terbentuknya disengaja dan
direncanakan.
Ex : mendatangi gedung DPR dengan persiapan sehingga tidak
bersifat spontan.
b. Kelompok Nyata, mempunyai beberapa ciri khusus sekalipun
mempunyai berbagai macam bentuk, kelompok nyata mempunyai 1 ciri yang sama,
yaitu kehadirannya selalu konstan.
Ciri-ciri Kelompok Nyata :
1). Kelompok Statistical Group
Kelompok statistic biasanya terbentuk karena dijadikan
sasaran penelitian oleh ahli-ahli ststistik untuk kepentingan penelitian.
Ciri-ciri kelompok statistik :
a. Tidak direncanakan, tetapi bukan berarti sangat mendadak
melainkan sudah terbentuk dengan sendirinya.
b. Tidak terorganisir
c. Tidak ada interaksi terus menerus
d. Tidak ada kesadaran berkelompok
e. Kehadirannya konstan
2). Societal Group / Kelompok Kemasyarakatan
Kelompok societa memiliki kesadaran akan kesamaan jenis,
seperti jenis kelamin, warna kulit, kesatuan tempat tinggal, tetapi belum ada
kontak dan komunikasi di antara anggota dan tidak terlihat dalam organisasi.
3). Kelompok sosial / social groups
Para pengamat sosial sering menyamakan antara kelompok
sosial dengan masyarakat dalam arti khusus. Kelompok sosial terbentuk karena
adanya unsur-unsur yang sama seperti tempat tinggal, pekerjaan, kedudukan, atau
kegemaran yang sama. Kelompok sosial memiliki anggota-anggota yang berinteraksi
dan berkomunikasi secara terus menerus. Contoh : ketetanggaan, teman
sepermainan, teman seperjuangan, kenalan, dan sebagainya.
4). Kelompok asosiasi / associational group
Kelompok asosiasi adalah kelompok yang terorganisir dan
memiliki struktur formal (kepengurusan).
Ciri-ciri kelompok asosiasi :
1. direncanakan
2. terorganisir
3. ada interaksi terus menerus
4. ada kesadaran kelompok
5. kehadirannya konstan
Klasifikasi Kelompok Nyata
1. Klasifikasi menurut erat longgarnya ikatan antar anggota
a. Gemeinschaft / paguyuban
Merupakan kelompok sosial yang anggota-anggotanya memiliki
ikatan batin yang murni, bersifat alamiah dan kekal.
Ferdinand Thonies membagi menajdi 3 bagian :
- Gemeinschaff by blood
Paguyuban karena adanya ikatan darah
Ex : trah, kerabat, klien
- Gemeinschaft of place
Paguyuban karena tempat tinggal berdekatan.
Contoh : RT, RW, Pedukuhan, Pedesaan
- Gameinschaft of mind
Paguyuban karena jiwa dan pikiran yang sama.
Contoh : kelompok pengajian, kelompok mahzab (Sekte)
b. Gesselschaft / patembangan
Merupakan ikatan lahir yang bersifat kokoh untuk waktu yang
pendek, strukturnya bersifat mekanis dan sebagai suatu bentuk dalam pikiran
belaka.
Contoh : ikatan antar pedagang, organisasi dalam sebuah
pabrik.
2. Klasifikasi Menurut Kualitas Hubungan Antar Anggota
a. Kelompok Primer (Primary Group)
Merupakan suatu kelompok yang hubungan antar anggotanya
saling kenal mengenal dan bersifat informal.
Contoh : keluarga, kelompok sahabat, teman, teman
sepermainan
b. Kelompok Sekunder (secondary Group)
Merupakan hubungan antar anggotanya bersifat formal,
impersonal dan didasarkan pada asas manfaat.
Contoh : sekolah, PGRI
3. Klasifikasi Menurut Pencapaian Tujuan
a. Kelompok Formal
Merupakan kelompok yang memiliki peraturan-peraturan dan
tugas dengan sengaja dibuat untuk mengatur hubungan antar anggotanya.
Contoh : Parpol, lembaga pendidikan
b. Kelompok Informal
Merupakan kelompok sosial yang terbentuk karena pertemuan
yang berulang-ulang dan memiliki kepentingan dan pengalaman yang sama.
Contoh : anggota OSIS
4. Klasifikasi menurut pendapat K. Merthon
a. Membership Group
Merupakan kelompok sosial yang setiap orang secara fisik menjadi
anggota kelompok tersebut. Contoh : Anggota OSIS
b. Reference Group
Merupakan kelompok sosial yang menjadi acuan bagi seseorang
(bukan anggota kelompok) untuk membentuk pribadi dan perilakunya sesuai dengan
kelompok acuan tersebut.
Contoh : Anggota ABRI
5. Klasifikasi menurut sudut pandang individu
a. In Group
Merupakan kelompok sosial tempat individu
mengidentifikasikan diri.
b. Out Group
Merupakan kelompok sosial yang menjadi lawan dari in group
Dinamika Kelompok Sosial
Yaitu suatu proses perkembangan dan perubahan akibat adanya
interaksi dan interdependensi baik antar anggota kelompok maupun antara suatu
kelompok dengan kelompok lain.
Faktor-faktor pendorong dinamika sosial :
A. Faktor dari luar (Extern)
1. Perubahan Sirkulasi Sosial
Disebabkan dari kemerdekaan wilayah, masuknya
industrialisasi ke pertanian dan adanya temuan-temuan baru.
2. Perubahan Situasi Ekonomi
Dapat menyebabkan suatu kelompok sosial berkembang, misalnya
masyarakat perkotaan. Kelompok kekerabatan akan bergeser menjadi hubungan
sosial berdasarkan kepentingan sehingga kelompok kekerabatan yang termasuk
klasifikasi ke kelompok primer berubah menjadi kelompok kepentingan yang
termasuk klasifikasi kelompok sekunder.
3. Perubahan Situasi Politik
Seperti perubahan elit kekuasaan, perubahan kebijakan dan
sebagainya. Menyebabkan perkembangan pada kelompok-kelompok sosial.
B. Faktor dari dalam (Intern)
1. Adanya konflik antar anggota kelompok
2. Adanya perbedaan kepentingan
3. Adanya perbedaan paham
Proses Perkembangan Berbagai Kelompok Sosial
1. Kelompok kekerabatan berasal dari kelompok / satuan
keluarga inti, kemudian berkembang menjadi keluarga luas, yang dikenal dengan
nama kerabat / kekerabat.
Keluarga inti (nuclear family), keluarga luas (extended family)
Prinsip Kekerabatan :
1). Unilineal : Mengitung anggota kerabat melalui 4 garis
keturunan.
2). Bilateral (Parental) : menghitung anggota kerabat
melalui 2 garis keturunan.
Unlineal dibagi menjadi 2, yaitu :
a. Matrilineal : mengitung anggota kerabat melalui garis
keturunan ibu.
b. Patrilineal : menghitung anggota kerabat melalui garis
keturunan ayah.
Gb. Matrilineal
Contoh : Biasanya masyarakat Sumatera Barat
Gb. Patrilineal
Contoh : Batak, Bali, dll
Gb. Bilateral
Tahap-tahap Dalam Pembentukan Keluarga :
1. Tahap formatif (pre nuptual)
Tahap sebelum perkawinan
2. Tahap perkawinan (nuptal stage)
Yaitu tahap sesudah melakukan ijab qobul sampai tahap
sebelum memiliki anak.
3. Tahap pemeliharaan anak (child rearing stage)
Dimulai dari ketika anak lahir sampai anak dewasa
4. Tahap keluarga dewasa (Matarity Stage)
Yaitu ketika anak-anak sudah dewasa dan sudah membentuk
keluarga baru.
5. Tahap kekerabatan
2. Kelompok Okupasional / profesi
Kelompok tradisional berkembang ke modern
3. Kelompok Volunter Suka relawan
Ex : Komite Independen Pemantau Pemilo (KIPP)
4. Masyarakat pedesaan (Rural Comunity)
Masyarakat desa merupakan kelompok primer, memiliki struktur
sosial yang tradisional sehingga perkembangan dan perubahannya relatif lambat /
statis.
5. Masyarakat Kota (Urban Comunity)
Masyarakat kota memiliki tatanan yang heterogen sehingga
kelompoknya lebih dinamis. Masyarakat kota mempunyai daya tarik bagi masyarakat
desa untuk melakukan urbanisasi.
* Faktor Pendorong Urbanisasi
· Sempitnya lapangan kerja di desa
· Adanya generasi muda yang ingin memperbaiki kehidupan dan
membebaskan diri dari interaksi.
· Kesempatan menambah ilmu, di desa sangat terbatas
* Faktor Penarik Urbanisasi
· Kota merupakan pusat kegiatan perekonomian dan pemerintahan.
· Kota membuka peluang lapangan kerja yang lebih banyak
· Kota memberi peluang yang tidak terbatas untuk
mengembangkan jiwa dan potensi manusia, dll.
* Faktor Penyebab Masyarakat Kota Bersifat Dinamis dan
selalu berkembang
1. Faktor Pendidikan
Merupakan salah satu faktor terpenting dalam kehidupan
masyarakat kota. Melalui pendidikan baik formal maupun nonformal menjadikan
masyarakat kota lebih siap melakukan persaingan. Pada masyarakat kota
stratifikasi sosial lebih didasarkan pada keahlian dan pendidikan.
2. Urbanisasi perpindahan dari desa ke kota
Urbanisasi yang terlampau pesat dan tkidak teratur
menyebabkan penduduk kota semakin padat. Warga desa yang melakukan urbanisasi
juga berusaha menyesuaikan diri dengan keadaan masyarakat kota. Nilai-nilai
gotong royong dan nilai-nilai tradisional mulai ditinggalkan dan mengikuti arus
perubahan.
3. Komunikasi
Faktor informasidan komunikasi yang serba cepat melalui
berbagai media, baik media massa maupun media elektronik memberikan berbagai informasi
yang dapat mendorong perkembangan perubahan masyarakat kota di antaranya dalam
hal penampilan.
4. Industrialisasi dan Mekanisme
Adanya industrialiasasi dan mekanisme menyebabkan masyarakat
kota semakin bergantung kepada mesin-mesin yang telah meringankan pekerjaan.
Adanya ketergantungan pada mesin-mesin menyebabkan masyarakat manja.
* Perkembangan Masyarakat Dalam Berbagai Bidang
1. Aspek Ekonomi
Merupakan aspek yang berhubungan dengan pemenuhan kebutuhan
manusia dan sumber-sumber ekonomi yang terbatas.
2. Aspek Sosial
Kesadaran politik masyarakat kota lebih tinggi dibandingkan
dengan masyarakat desa. Apabila terdapat perbedaan paham antar anggota
masyarakat dengan para elite kekuasaan, maka masyarakat kota lebih berani
melakukan protes dan kritikan sehingga kehidupan politik masyarakat lebih
dinamis dan lebih kritis.
3. Aspek Kebudayaan
Keterbukaan terhadap dunia luar serta pesatnya arus
komunikasi dan globalisasi menyebabkan masyarakat kota merasa lebih modern bila
mengatasi budaya asing dan mulai meninggalkan budaya tradisional.
* Pola Relasi antar kelompok sosial menurut Calhoun
Kemungkinan pola relasi antar kelompok sosial dalam
masyarakat multikultural meliputi kolonialisme, pemindahan, genosida,
perbudakan, segregasi, resistensi, diskriminasi, amalgamasi, asimilasi,
pluralisme, multikulturalisme.
§ Kolonialisme, adalah pengambil alihan dan penguasaan
sebuah wilayah oleh kekuasaan asing dan mengisinya dengan dominasi sosial
ekonomi atas masyarakat setempat (masyarakat pribumi).
§ Pemindahan, artinya penduduk asli dipindahkan tempatnya
(digusur). Ex : Australia didatangi Inggris (bukan menganggap sebagai musuh
tetapi sahabat) sehingga banyak warga Inggris yang datang di Australia.
§ Genosida adalah pembunuhan masal, ini dikenalkan oleh
Rafael Ramkin, Ex : Pembantaian 6000 orang Yahudi oleh Jerman.
§ Perbudakan, yaitu suatu sistem perhambaan yang
terlembagakan, di mana sang tuan memiliki kontrol penuh / penguasaan penuh
terhadap para budak.
§ Segregasi, yaitu pemisahan kelompok ras / etnis secara
paksaoleh golongan mayoritas.
§ Resistensi, yaitu suatu strategi yang dilakukan oleh
kelompok minoritas untuk menghindarkan diri dari konfrontasi yang tidak
mengenakkan dengan kelompok dominan, dengan jalan melakukan segregasi sendiri.
§ Diskriminasi, yaitu perlakuan tidak adil yang dilakukan
secara sengaja terhadap kelompok-kelompok minoritas atau kelompok-kelompok
lain.
§ Amalgamasi = hibridisasi, artinya perkawinan campuran /
silang. Amalgamasi menunjuk pada hasil akhir yang diperoleh jika kelompok
mayoritas dan kelompok
minoritas disatukan untuk membentuk kelompok baru melalui
perkawinan.
§ Asimilasi, yaitu proses di mana seseorang / sekelompok
orang meninggalkan tradisi budayanya sendiri untuk selanjutnya menjadi bagian
dari kelompok budaya lain.
§ Pluralisme, yaitu suatu keadaan di mana berbagai kelompok
yang berbeda baik ras, etnik / agama saling memelihara identitas budaya dan
jaringan sosial, namun mereka bersama-sama berpartisipasi dalam sistem ekonomi
dan politik.
§ Multikulturalisme, inti dari multikulturalisme adalah
kebijakan publik yang mendorong semua kelompok budaya masyarakat untuk bersedia
menerima dan memperlakukan kelompok lain secara sederajat, tanpa memperdulikan
perbedaan budaya, etnis, gender, bahasa ataupun agama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar